Kehamilan merupakan proses di mana tubuh ibu dan bayi mengalami
perubahan yang luar biasa setiap harinya, untuk itu diperlukan persiapan
fisik dan mental dalam menjalani sebuah proses kehamilan. Kehamilan
yang dipersiapkan secara fisik, mental dan emosional akan membantu Ibu
menjalani proses persalinan dengan mudah (Insyaallah).
Seperti
dikutip dari RCOG (The Royal College of Obstetricians and
Gynaecologists) yang menyatakan bahwa seorang ibu hamil di anjurkan
untuk melakukan latihan dan senam mengkondisikan kekuatan pada masa
kehamilan. Untuk itu sangat bagus sekali jika saat kehamilan seorang ibu
melakukan olah raga untuk melatih kekuatan fisik, yang tentu saja
gerakan-gerakannya juga harus disesuaikan dengan gerakan yang aman untuk
ibu hamil.

Manfaat dari mengikuti kelas Prenatal Yoga
1. menjaga posture tetap baik
2. merelaksasi tubuh
3. melatih pernafasan
4. membantu mengurangi pegal di bagian pinggang/pinggul dan bahu
5. menguatkan sekaligus melenturkan otot-otot tubuh
6. membantu mengoptimalkan posisi kepala bayi saat proses persalinan
Prenatal
Vinyasa Yoga merupakan salah satu jenis prenatal yoga. Vinyasa berarti
mengalir atau flowing. Jadi, Prenatal Vinyasa Yoga artinya yoga
kehamilan yang gerakannya mengalir dan bersinergi antara gerakan dan
nafas.
![]() | |
Bersama Guru saya Jenifer More |
Saya adalah salah satu Prenatal Vinyasa Yoga
Instructor yang terlatih dari dolphinemethod yang diajarkan oleh
Jennifer More dari United States.
Nb.
* Konsultasikan dengan bidan/dokter kehamilan Anda sebelum Anda mengikuti kelas
* Tidak disarakan bagi Anda yang terdiagnosa pre eklamsi, plasenta previa, dan keguguran berulang
* Program ini sebaiknya diikuti setelah usia kehamialan 16 mg
Jadwal Prenatal Yoga
Coming soon in Loka-loka Bistro
Sanggar Idola (depan Polsek Sleman) setiap hari Minggu Jam 10.00 wib
Testimoni
Setelah
mengajar Prenatal Yoga di Galenia Bandung dan mendalami Prenatal
Vinyasa Yoga bersama Jenifer More, mmebuat saya semakin memiliki
"passion" untuk menjadi parter Ibu hamil dengan teknik yoga dan membantu
mempersiapkan fisik, mental dan emosi untuk menyambut kelahiran sang
buah hatinya. -Erna Nena. Prenatal Vinyasa Yoga Teacher. Bandung-
Saya mulai ikut prenatal yoga sejak minggu ke 23 kehamilan.
Prenatal Yoga sangat membantu kebugaran di masa-masa kehamilan.Badan menjadi
lebih segar, menjaga mood untuk tetap positif dan yang terpenting menimbulkan
awareness untuk kehamilan yang sehat dan bonding dengan bayi di dalam kandungan terasa
kuat.-Anna. Guru Yoga. Hamil Pertama. Yogyakarta-
Prenatal Yoga bikin tubuh lebih bugar, saya tetap enjoy
beraktivitas biasa seperti sebelu hamil, hampir gak ada keluhan berarti saat
hamil. istirahat juga lebih nyenyak. Latihan pernafasan di prenatal
yogasangat membantu mengontrol ritme tubuh dan kontraksi saat persalinan,
gerakan2 yang diajarkan membantu janin berada pada posisi yag seharusnya sehingga
menunjang kelahiran normal. Satu lagi secara psikologis merasa lebih siap
menghadapi persalinan normal setelah dua kali sesar dengan prenatal yoga. -Samiyati. VBAC. Yogyakarta.
No comments:
Post a Comment